Berita Terkini

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Kabupaten

Pasca Pemungutan Suara Ulang (PSU) untuk 9 daerah yang dilakukan untuk semua TPS sesuai Putusan MK, KPU berharap semua bisa legowo menerima hasil penetapan perolehan suara. Hal ini disampaikan Anggota KPU Iffa Rosita saat menghadiri pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Kabupaten dalam PSU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serang Tahun 2024 pasca Putusan MK di Serang, Kamis (24/4/2025). Iffa juga menegaskan, sesuai Putusan MK, PSU di Kabupaten Serang ini salah satunya terkait non teknis penyelenggaraan, untuk itu perlu dimitigasi jangan sampai pasca PSU malah teknis penyelenggaraannya yang dipermasalahkan, ini prinsip kehati-hatian kita semua, KPU berharap tidak ada PSU kembali pasca PSU. Turut hadir, KPU dan Bawaslu Provinsi Banten, KPU dan Bawaslu Kabupaten Serang, Forkopimda, TNI-Polri, PPK se-Kabupaten Serang, Saksi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, serta media massa. #KPUMelayani #PilkadaSerentak2024

Monitoring persiapan rapat koordinasi pelaksanaan rekapitulasi hasil perolehan suara PSU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Empat Lawang pasca putusan Mahkamah Konstistusi

#Repost KPU Provinsi Sumatera Selatan #Temanpemilih Anggota KPU RI Divisi Bidang Teknis Penyelenggaraan, Bapak Idham Kholik, didampingi oleh Anggota KPU Sumsel Divisi Teknis Penyelenggaraan, Bapak Handoko, Anggota KPU Sumsel Divisi Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Bapak Abu Yamin dan Sekretaris KPU Sumsel, Bapak Eko Iswantoro melakukan monitoring persiapan rapat koordinasi pelaksanaan rekapitulasi hasil perolehan suara PSU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Empat Lawang pasca putusan Mahkamah Konstistusi, di Kantor KPU Kabupaten Empat Lawang, Rabu (23/4/2025). Beliau memonitor kesiapan pada saat rekapitulasi yang dilaksanakan pada tanggal 24 April 2025 di Kantor KPU Kabupaten Empat Lawang. diantaranya dari segi Pengamanan serta hal-hal teknis yang akan dilaksanakan selama kegiatan berlangsung. turut hadir Ketua, Anggota, Sekretaris serta jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Empat Lawang.

Anggota KPU Sumsel Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Bapak Handoko dan Sekretaris KPU Sumsel, Bapak Eko Iswantoro mendampingi Anggota KPU RI, Bapak Idham Kholik ke KPU Kabupaten Musi Rawa

#Repost KPU Provinsi Sumatera Selatan #Temanpemilih Anggota KPU Sumsel Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Bapak Handoko dan Sekretaris KPU Sumsel, Bapak Eko Iswantoro mendampingi Anggota KPU RI, Bapak Idham Kholik ke KPU Kabupaten Musi Rawas di sela kunjungan kerjanya ke Kabupaten Empat Lawang dalam rangka monitoring dan supervisi tahapan rekapitukasi hasil penghitungan perolehan suara PSU Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang tahun 2024 pasca putusan Mahkamah Konstitusi, Rabu (23/4/2025) Dalam kunjungan nya Bapak Idham Kholik juga meninjau sarana prasarana seperti ruang podcast KPU Kabupaten Musi Rawas. Turut hadir Ketua, Anggota dan Sekretaris serta jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Musi Rawas.

silahturahmi anggota KPU Provinsi Sumatera Selatan Bapak Abu Yamin Ke KPU Kota Prabumulih

#TemanPemilih, Pada Hari Kamis, 24 April 2025, Komisi Pemilihan Umum Kota Prabumulih menerima silahturahmi anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sumatera Selatan Bapak Abu Yamin beserta staff Sekretariat Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sumatera Selatan. Disambut oleh Anggota KPU Kota Prabumulih Bapak Marjuansyah dan Ibu Vini Nurtawilia berserta Jajaran Sekretariat KPU Kota Prabumulih. #KPUMelayani